WahanaNews-Langkat | Dalam rangka melaksanakan salah satu fungsinya sebagai Aparatur teritorial di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 09/Hinai Kodim 0203/Langkat Serka Heriyanto melaksanakan kegiatan Komsos dengan Mahasiswa PKL dari Universitas Islam Negeri Sumatera Utara bertempat di aula kantor desa Payarengas Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat, Rabu (2/7/2023)
Tugas seorang Babinsa adalah melaksanakan kegiatan kewilayahan, untuk mewujudkan ketahanan wilayah serta kemanunggalan TNI rakyat. Salah satu upayanya yaitu melalui komunikasi sosial dengan berusaha hadir di tengah-tengah masyarakatnya seperti memenuhi undangan apabila ada kegiatan Sosial,keagamaan,gotong royong,musyawarah baik di kantor Desa atau di rumah masyarakat.
Baca Juga:
Polres Binjai Gelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Ops Zebra Toba-2024
Pada kesempatan ini par Mahasiswa PKL dari UINSU berkomunikasi dengan Babinsa dan aparatur pemerintah Desa dalam rangka memberikan informasi situasi wilayah desa Payarengas agar dalam pelaksanaan kegiatan Praktek kerja lapangan para mahasiswa berjalan lancar.[red]