Terpisah, Kasi Humas Polres Binjai, Iptu Riswansyah sudah mendengar adanya informasi terkait pergerakan geng motor yang buat onar hingga meresahkan masyarakat. "Sabar ya, memang infonya demikian. Kita cek dulu apa ada buat pengaduan korbannya," ujarnya.
Geng motor yang meresahkan masyarakat juga diinformasikan oleh salah satu akun instagram. Akun dimaksud mengajak agar masyarakat berhati-hati dan lebih waspada lagi kepada masyarakat yang pulang sampai larut malam.
Baca Juga:
Personel Polres Binjai dan Jajaran Gotong Royong bersihkan sampah akibat Banjir
Bagi dia, Kota Binjai sudah tidak aman lagi. "Kejadian baru saja jam 2 malam tadi di Kartini, hati-hati ya kalau keluar malam banyak geng motor, siapa yang lewat dibacokin," tulis netizen.
Tulisan ini berlatarbelakang kondisi luka yang dialami korban, pada bagian belakang kepala. (red)