WahanaNews-Langkat | Asisten Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Pemko Binjai, Drs. Meidy Yusri, membuka Orientasi Tim Pendamping Keluarga (TPK) se-Kota Binjai, di Aula Diklat BKD Binjai, Selasa (11/04/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kadis PPKB Kota Binjai Drs. Afwan. Apt.MM., perwakilan TP. PKK Kota Binjai Anita Fitri Anggraini, serta para kader TPK se-Kota Binjai.
Baca Juga:
Kapolres Binjai Ajak Siswa Sekolah Komitmen Deklarasi Lawan Geng Motor
Dalam arahannya, ia menjelaskan bahwa sumber daya manusia merupakan elemen strategis bangsa, dan menjadi sasaran sekaligus pelaku pembangunan. Untuk menghasilkan SDM yang berkualitas, salah satu unsur yang harus ditingkatkan adalah kualitas pembangunan keluarga. Pembangunan keluarga tidak hanya meliputi pembangunan fisik, namun peningkatan derajat kesehatan masyarakat dan penguatan mental untuk menjadikan masyakat yang produktif dan mandiri.
Tim Pendamping Keluarga (TPK) merupakan sekelompok tenaga yang bertugas untuk melaksakan pendampingan meliputi penyuluhan, fasilitasi pelayanan rujukan dan fasilitasi penerimaan program bantuan sosial kepada calon pengantin/calon pasangan usia subur, ibu hamil, ibu pasca persalinan, anak usia 0-59 bulan. Serta melakukan surveilans keluarga beresiko stunting untuk mendeteksi dini faktor-faktor resiko terjadinya stunting.
Asisten III Setdako Binjai mengungkapkan, orientasi terhadap Tim Pendamping Keluarga (TPK) ini dilaksanakan untuk memberi bekal tambahan terhadap TPK yang ada di Kota Binjai yang berjumlah 200 tim atau 600 orang. "Saya harapkan kepada seluruh kader TPK agar mampu memberikan pemahaman, edukasi dan pendampingan atau konseling kepada keluarga, sehingga mereka akan memahami dan dapat merencanakan kehidupan berumah tangga yang sejahtera," jelasnya.(red)