Langkat,Wahananews.co | Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M.AP mengaku bangga dengan hadirnya Pendidikan Tinggi Kader Ulama (PTKU) MUI di Kota Binjai. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri pelepasan 14 orang mahasiswa PTKU MUI Kota Binjai angkatan Ke-3, dan penyambutan 18 orang mahasiswa PTKU MUI Kota Binjai, di Komplek Gedung PTKU Kota Binjai, Jl. Ar. Hakim Kel. Nangka, Selasa (3/9/2024).
Dalam sambutannya, Wali Kota Binjai mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan yang telah berhasil menyelesaikan pendidikannya sebagai mahasiswa Pendidikan Tinggi Kader Ulama (PTKU) MUI Kota Binjai angkatan ke-3. Ia menambahkan, tujuan PTKU ini adalah untuk melahirkan ulama masa depan yang sudah siap untuk menghadapi tantangan di masa yang akan datang.
Baca Juga:
Wali Kota Hadiri Pisah Sambut Kepala Kantor Kemenag Binjai
"Saya berharap ananda-ananda dapat membantu pembangunan Kota Binjai lebih baik lagi. Jadilah kader-kader ulama yang tangguh, yang mampu menjadi lampu pelita penerang jalan bagi umatnya sehingga terciptanya ketentraman di Kota Binjai," ucapnya.
Tampak hadir DP MUI Provinsi Sumut Dr. H. Maratua Simanjuntak, MA, Ketua Pengadilan Agama Medan Dr. Muslim Bachtiar MA, Ketua MUI Kota Binjai Prof Dr. H. M. Jamil, MA., Ketua IPQOH Kota Binjai H. M. Yusuf SH. M.Hum, Sekdako Binjai H. Irwansyah Nasution S.Sos, para Asisten Setdako Binjai, para pimpinan OPD Kota Binjai, Camat Binjai Utara Hilman Anggana lukha S.STP, M.AP, Danramil 03/SB Kapten Kav Selamat, Kapolsek Binjai Utara AKP P. Panjaitan SH. MH., Pimpinan Pondok Pesantren Darul Ullom Binjai Ustadz Abdi Abdila.[red]