WahanaNews-Langkat - I Dalam rangka memperingati Hari Jadinya, Polres Binjai menggelar Upacara sekaligus Syukuran Hari Bhayangkara Ke-76 yang digelar di halaman Apel Mapolres Binjai, Jalan Sultan Hasanuddin, Kota Binjai, Selasa (5/7).
Pembacaan doa yang dibawakan oleh Sekjen MUI Kota Binjai, Ustadz Jafar Sidik, menjadi awal dalam kegiatan yang Mengusung tema "Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi Dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia Tumbuh".
Baca Juga:
Paslon No 4 Mak Amir-Jiji Janjikan Uang Santunan Kematian 1 Juta per Jiwa
Sementara itu, Ketua Panitia kegiatan, Kabag SDM Polres Binjai Kompol Dariani, membeberkan kegiatan dalam memeriahkan Hari Bhayangkara Ke-76 ini.
"Berbagai rangkaian kegiatan sudah kita laksanakan dalam memeriahkan Hari Bhayangkari ini, diantaranya pembagian sembako, sunat massal, donor darah dan juga bedah mulut," ungkap Kompol Dariani. "Kami juga melaksanakan berbagai perlombaan seperti lomba menembak, lomba memasang atribut, lomba merias istri, estafet, lomba terompah, lomba kebersihan asrama, anjangsana purnawirawan dan warakawuri serta kegiatan sosial lainnya," jelasnya lagi.
Ditempat yang sama, Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah M.AP, dalam sambutannya menyampaikan selamat Hari Bhayangkara, khususnya untuk Polres Binjai.
Baca Juga:
Seribuan Warga Cengkeh Turi Ramai-Ramai Sambut Mak Amir-Jiji, Utamakan Layanan Kesehatan Gratis
"Peran Polri dalam penanganan Pandemi Covid-19 sangat membantu kita semua dalam mensukseskan program Pemerintah," sebut Wali Kota. "Polri juga memiliki peran strategis dalam pembangunan, khususnya dalam menciptakan keamanan serta dalam membantu percepatan program pemerintah," beber Walikota Binjai sembari menambahkan bahwa Kota Binjai saat ini masih di dalam Zona hijau.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Polres Binjai yang selalu aktif mengajak masyarakat untuk patuh Prokes, sebab pada dasarnya Covid-19 belum selesai.
Dalam kegiatan itu, Wali kota Binjai juga menyerahkan sertifikat tanah di dua lokasi berbeda, yaitu di Polsek Binjai Utara dan Polsek Binjai Selatan.