WahanaNews-Langkat I Babinsa Kodim 0203/Langkat Koramil 14/Besitang Sertu L.Situmeang memberikan motivasi dan pembekalan kepada putra-putri anggota Pasukan Pengibaran Bendera (Paskibra) di Aula Kantor Camat Kecamatan Besitang,Kamis (11/08/2022)
Pada kesempatan tersebut Babinsa didampingi Bhabinkamtibmas memberikan motivasi, semangat, arahan disiplin sekaligus menekankan kepada seluruh anggota Paskibraka agar mengikuti semua bimbingan dan petunjuk para pelatih dalam rangka kesiapan bertugas sebagai Pengibar Bendera Merah Putih pada Upacara Hut Ke 77 mendatang.
Baca Juga:
Patriotisme Berkobar: Kolaborasi Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam Latihan Paskibraka Menyambut HUT RI ke-79
"Mari kita semua bersiap sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing, termasuk Anggota Paskibraka dengan harapan nantinya dapat melaksanakan tugas sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dengan baik dan sukses.
Di hadapan peserta, Babinsa mengatakan bahwa harus bangga dapat mengibarkan Bendera Merah Putih sebagai lambang negara dan kedaulatan NKRI.
Sertu L.Situmeang mendorong anggota Paskibraka Kecamatan Besitang harus memiliki tekad dan semangat yang tinggi pada saat pelaksanaannya nanti pada tanggal 17 Agustus 2022.
Baca Juga:
Cegah Prajurit TNI Terlibat Judi Online KSAD Jenderal Maruli Turun Gunung
“Kalian harus bangga terpilih menjadi perwakilan dari tiap-tiap sekolah baik SMA maupun SMK yang ada di Kecamatan Besitang yang bisa mengibarkan Bendera Merah Putih pada puncak peringatan HUT Ke 77 Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2022 nantinya" Ungkap Babinsa. (red)