Langkat,Wahananews.co | Pemerintah Kota Binjai menggelar rapat persiapan kunjungan kerja Wakil Menteri Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Republik Indonesia (RI) ke Kota Binjai pada hari Senin, 21 April 2025 mendatang.bertempat di ruang kerja rapat III, Rabu (16/4/2025)
Rapat tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kota Binjai Irwansyah Nasution, dan dihadiri oleh Sekertaris BKKBN Sumatera Utara Yusrizal Batubara, beserta rombongan, para Staf Ahli Wali Kota, para Asisten Setdako, serta para pimpinan OPD Pemko Binjai.
Baca Juga:
Wakil Wali Kota Binjai Ajak Mahasiswa Berperan Aktif dalam Pembangunan Kota
Sekretaris Daerah Kota Binjai, mengatakan, diperlukan sinergi dan koordinasi antar instansi untuk memastikan kesiapan penyambutan Wakil Menteri Kemendukbangga/BKKBN RI. Sekdako Binjai, menyebutkan, kunjungan tersebut guna meninjau terkait program Gerakan Gizi Gratis kepada Ibu Hamil dan Anak Balita, Launching Gerakan Ayah Teladan Indonesia (GATI), serta penunjauan Pelayanan Vasektomi di Puskesmas Tanah Tinggi.
"Kunjungan ini adalah momen penting bagi kita semua untuk memperlihatkan komitmen Kota Binjai dalam mendukung program-program BKKBN. Saya harap seluruh pihak terkait dapat mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang," kata Sekdako Binjai.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Wali Kota Binjai Hasanul Jihadi, menyampaikan dukungannya terkait kunjungan kerja Wakil Menteri BKKBN RI di Kota Binjai.
Baca Juga:
Wakil Wali Kota Binjai Hadiri Rapat Paripurna HUT Provinsi Sumut Ke-77
Ia meminta kepada seluruh OPD untuk mempersiapkan sarana maupun prasarana dengan sebaik-baiknya, sehingga ada hal yang berkesan dan dinilai positif dari Kota Binjai.[red]