Langkat,Wahananews.co | Kapolres Akbp Bambang C Utomo. Sh. S. i. k., M. Si. bersama Walikota Binjai Drs H Amir Hamzah, MAP dan didampingi Forkopimda lepas peserta Pawai Ta'aruf Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke56 Tingkat Kota Binjai 2025, bertempat di Lapangan Merdeka Kota Binjai di Jln. Vetran Kel. Tangsi Kec. Binjai Kota, Sabtu (26/04/2025) pagi
Dalam kesempatan pertama sebelum di lepasnya Pawai MTQ Ke 56 Wali kota Binjai Drs H Amir Hamzah, MAP menyampaikan kata sambutannya kepada seluruh Undangan dan peserta MTQ Ke 56,dan menyampaikan bahwa dalam Ta'aruf yang di ikuti oleh 5 kecamatan Kota Binjai berasal dari berbagai elemen masyarakat dalam memeriahkan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke 56 tingkat kota Binjai, kegiatan Pawai adalah suatu tanda di mulainya MTQ ke 56 Kota Binjai,.ujarnya'
Baca Juga:
Kapolres Binjai Kunjungi Rumah Duka Laka Lantas di Sei Bingei
Walikota Binjai menyampaikan bahwa pelaksanaan MTQ Ke 56 kota Binjai adalah sebagai bentuk wujud syukur dalam peralatan Akbar tahun ini, dan pelaksanaan ini adalah ajang warna warni yang di tampilkan di tahun ini dan dapat memupuk kesatuan dan persatuan dalam mendukung terwujudnya kota binjai lebih maju dan sejahtera.
Pada kesempatan pelepasan MTQ Ke56 kota Binjai di hadiri oleh Wakil Walikota Binjai, Hasanul Jihadi,SH,S,Sos, M. Kn,Sekda Binjai, H Irwansyah Nst, S.Sos,Wakil Ketua Dprd Kota Binjai, H. Juli Sawitma Nst, SH, MH,Ketua Baznas kota Binjai, Ir. H Ansharulloh, MMA,Danyon Arhanud 11/WBY diwakili oleh Dantim Har Yon Arhanud 11/WBY Lettu Arh Sumarlin,Kakan Kemenag Kota Binjai Mustapid MA ,Danyonif 100/PS diwakili oleh Danton Pimu Kima Yonif 100/PS Lettu Inf Erwan Budi Susilo,Dansubdenpom 1 I/5 Kapten Cpm Herly, SH,Para Kepala OPD Kota Binjai,Ketua PKK Binjai, Hj Nurhayati br Simanjuntak,Para Camat Se Kota Binjai,Para Lurah Se Kota Binjai dan Para Dewan Hakim MTQ Ke 56 kota Binjai.
Pelepasan Pawai di meriahkan dengan berbagai ornamen-ornamen Islami,dan di iringi dengan suara marching band dari berbagai jenis musik, dalam acara tersebut juga menampilkan berbagai baju adat di Sumatera Utara khususnya shingga menarik perhatian masyarakat kota Binjai dan menampilkan bahwa Kota Binjai adalah Kota yang penuh dengan Nilai Toleransi antar sesama.
Baca Juga:
Kapolres Binjai Bersama PJU Silaturahmi Dengan Tokoh Agama
Setelah selesai Pelaksanaan Pawai MTQ Ke 56 kota Binjai Sekira pkl 11.30 Wib Walikota Binjai Melantik Dewan Hakim dalam rangka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke - 56 tingkat Kota Binjai Tahun 2025.[red]