WahanaNews-Langkat I Sinergitas pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di hari ke-II Yonif 8 Marinir, Polsek Pangkalan Berandan dan Koramil 13 Pangkalan Berandan beserta Puskesmas Wilayah Pangkalan Berandan di Polsek Pangkalan Berandan, Kec. Sei Lepan, Kab. Langkat, Sumatera Utara. Minggu (13/03/2022).
Dipimpin Danton Bekhar Kompi Markas Yonif 8 Marinir Letda Marinir Eko Kurniawan membawa 1 tim kesehatan bersinergi dengan Polsek Pangkalan Berandan, Koramil 13 Pangkalan Berandan serta Puskesmas Desa Lama, Puskesmas Pangkalan Berandan, Puskesmas Tangkahan Durian dan Puskesmas Securai dengan menyediakan sebanyak 360 dosis yang siap di vaksinkan ke warga Pangkalan Berandan.
Baca Juga:
Asah Latihan Tempur , Yonif 8 Marinir Laksanakan Latihan IMMP Perorangan Dasar
Dalam kesempatan yang berbeda Danyonif 8 Marinir Letkol Marinir Farick, M. Tr. Opsla menyampaikan, "Hal tersebut adalah Perintah harian dari Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono yaitu jadilah contoh dan teladan dalam mendukung upaya percepatan penanganan wabah Covid-19, serta cepat beradaptasi diri terhadap tatanan kehidupan normal baru atau "New Normal" di lingkungan TNI Angkatan Laut. Dengan ini Yonif 8 Marinir terus berupaya untuk bersinergi dengan pihak-pihak terkait di Langkat guna untuk mempercepat tercapainya vaksinasi di wilayah Langkat hingga 80% warga tervaksin".
Kegiatan serbuan vaksin massal ini berjalan lancar dan kondusif dengan hasil tervaksin meliputi Dosis I sebanyak 23 warga di vaksin ( 1 Sinovac dan 22 AstraZaneca ), Dosis II sebanyak 130 warga di vaksin ( 33 Sinovac dan 97 AstraZaneca ), Dosis III sebanyak 97 warga di vaksin jenis AstraZaneca dengan total 250 warga tervaksin hari ini.