WahanaNews.co, Langkat | Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 tahun yang akan di laksanakan di Lapangan Ex Asrama Kebun Lada , Jalan T Amir Hamzah, Kelurahan Pahlawan, Binjai Utara 5 Oktober 2023.
Sejak beberapa hari terakhir bulan September 2023, Kodim 0203 menghimbau kepada para pedagang K5 untuk mengosongkan lokasi tersebut karena akan di gunakan sebagai tempat upacara HUT TNI ke 78 dan kegiatan parade militer.
Baca Juga:
17 Rekor MURI Diraih TNI dalam HUT-nya yang Ke-78
Namun dalam persiapan pembersihan lahan dimana terdapat salah satu warung yang enggan untuk di lakukan penataan ( pembongkaran ) yang akhir nya, Pasi Intel Kodim Kapten Inf ,Eben Ezer Pakpahan turun langsung ke lokasi melakukan dialog persuasif terhadap pedagang yang mengosongkan atau membongkar warung semi permanen milik, Robet.
Sebelumnya kami telah melakukan himbauan kepada para pedagang di sekitar tanah lapang ex askela tersebut dan semua pedagang mengikuti himbauan tersebut.
Pasi menghimbau kiranya kepada para pedagang yang menggangu baik jalannya upacara peringatan HUT TNI ke 78 , baik itu parade maupun atraksi yang dianggap mengganggu segera mengosongkan lokasi .
Baca Juga:
Kapolres Beserta Jajaran Berikan Surprise Kepada Dandim 0118/Subulussalam
Pihak Kodim akan berkordinasi dengan pihak Pemko kota Binjai jika memang di sebutkan oleh saudara Robert, masih mendirikan kedainya di sekitar ex askela tersebut milik pemko ,ucapnya.[red]