WahanaNews-Langkat | Ketua I TP. PKK Kota Binjai Winda Widya Sebayang Rizky Yunanda Sitepu tinjau pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) di Kantor Lurah Bandar Senembah dan di Yaspend An Nas Kelurahan Tanah Tinggi, Kamis, 8 September 2022.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Kesehatan Kota Binjai dr. Soegianto, Lurah Bandar Senembah Rajab Siregar, S.Sos., Babinkamtibmas Kelurahan Bandar Senembah AIPDA Dermawan, Ketua TP. PKK Kelurahan Bandar Senembah Dewi Putriana, S.Pd., Kepala Puskesmas Tanah Tinggi, serta masyarakat Bandar Senembah, dan para murid Yayasan Pendidikan An Nas Kota Binjai.
Baca Juga:
Pelaksanaan KKN Bersama Internasional, Bupati Samosir Siap Dukung Kegiatan
Ketua I TP.PKK Kota Binjai dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa imunisasi merupakan bagian dari ikhtiar dalam menjaga kesehatan terutama kekebalan tubuh anak-anak. Manfaat imunisasi tidak hanya untuk saat ini tetapi juga untuk masa yg akan datang.
Ia pun mengimbau kepada ibu-ibu dan orangtua yang memiliki balita untuk segera melengkapi imunisasi balitanya. Ketua I TP. PKK Kota Binjai juga berharap para orangtua tidak mudah termakan hoax atau isu yang tidak bertanggung jawab tentang vaksinasi maupun imunisasi. (red)