WahanaNews-Langkat | Dalam rangka mendorong percepatan pemasyarakatan minat baca dan untuk memperingati Hari Literasi Nasional Tahun 2022, Sekdako Binjai H. Irwansyah Nasution, S.Sos. laksanakan Gerakan Sumut Membaca melalui aktivitas membaca serentak pada Kamis, (8/9 2022) di Ruang Kerja Sekdako Binjai.
Kegiatan ini juga dilaksanakan secara daring bersama Gubsu Edy Rahmayadi dan diikuti pula oleh kepala daerah di Sumatera Utara.
Baca Juga:
Jelang Pilkada Serentak 2024, Pemko Binjai Bersama Dengan Satpol PP Sumut Gelar Bimtek Optimalisasi dan Peranan Satgas Linmas
Dalam kegiatan membaca serentak ini, turut hadir Asisten Bidang Administrasi Umum Drs. Meidy Yusri, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Pemko Binjai Harimin Tarigan, Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan dr. Heri Hendri, para Kepala Bagian Setdako Binjai, serta para pimpinan (perwakilan) OPD di Lingkungan Pemko Binjai.
Kegiatan membaca serentak merupakan salah satu upaya yang dicanangkan oleh Gubernur Sumatera Utara dengan tajuk Gerakan Sumut Membaca, untuk meningkatkan minat baca masyarakat, terutama dalam rangka memperingati Hari Literasi Nasional yang jatuh pada 8 September tiap tahunnya.
Selanjutnya, memeriahkan Hari Literasi Nasional, Dinas Perpustakaan Kota Binjai laksanakan kegiatan wisata baca dan mendengarkan dongeng di ruang perpustakaan anak. Kegiatan ini diikuti oleh 30 orang anak dari sekolah TK Yayasan Perguruan An-Nas, dan dihadiri pula oleh para kader TP. PKK Kota Binjai dan perwakilan Dinas Pendidikan Kota Binjai. (red)