WahanaNews-Langkat I Danyonif 8 Marinir Letkol Mar Farick, M. Tr. Opsla terima kunjungan dari SMA Edu Global School Medan di Mako Yonif 8 Marinir, Kec. Sei Lepan, Kab. Langkat, Sumatera Utara. Selasa (09/08/2022).
Kedatangan Wakil Kepala Sekolah Helmi Harun, S. Pd., MM., Luli Kapitra, Lcl., FO Lutfiany Winona, Guru Kimia Fauziyah Ulfa dari SMA Edu Global School Medan disambut langsung oleh Danyonif 8 Marinir Letkol Mar Farick, M. Tr. Opsla didampingi Ketua Ranting B Cabang 7 PG Kormar Ny. Ade Farick, Pasi Ops Yonif 8 Marinir Mayor Mar Wachid Purwadi dan Pasi Pers Yonif 8 Marinir Letda Mar Joko Santoso.
Baca Juga:
Asah Latihan Tempur , Yonif 8 Marinir Laksanakan Latihan IMMP Perorangan Dasar
Kedatangan guru - guru dari SMA Edu Global School Medan ini bertujuan untuk menjalin kerjasama dan membahas program yang ada di SMA Edu Global School Medan kepada Danyonif 8 Marinir.
Usai memaparkan program studi SMA Edu Global Medan, Danyonif 8 Marinir mengajak rombongan untuk melaksanakan _Tour Facility_ berkeliling Yonif 8 Marinir dan diakhiri dengan penampilan tim Hadro Yonif 8 Marinir kepada rombongan SMA Edu Global Medan didepan Mako Yonif 8 Marinir.
Kegiatan ini sesuai dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yaitu jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan. (red)